Sempat Menghambat Aliran Sungai, Pohon Besar Itu Kini Dibersihkan Dinas PU Binamarga Lamongan
Reporter: Zuditya Saputra | 11:59 WIB
Terbittimur.com, Lamongan - Pohon tumbang ke sungai yang sempat membuat aliran sungai di Desa Blawi Kecamatan Karangbinangun Kabupaten Lamongan menjadi terhambat hingga 2 hari, kini pohon besar tersebut telah dibersihkan oleh Dinas Pekerjaan Umum Binamarga Lamongan.Kasi Leger Inpeksi Jalan dan Jembatan Dinas PU Binamarga Lamongan Dody Wahyudi saat membersihkan pohon. Foto: Dody
Pohon tersebut dibersihkan Dinas PU Binamarga Lamongan pada Jumat (3/3/2023) pukul 08.00 WIB.
Meski harus bersusah paya karena pohon licin terkena air hujan dan banyak semut, petugas Dinas PU Binamarga Lamongan harus tetap menjalankan tugasnya agar aliran sungai kembali lancar seperti sediakala.
Kasi Leger Inpeksi Jalan dan Jembatan Dinas PU Binamarga Lamongan Dody Wahyudi mengatakan, pohon tumbang di aliran sungai desa Blawi telah dibersihkannya bersama tujuh orang timnya.
"Setelah kemarin kami melihat kondisi pohon, sekarang pohon itu sudah kami bersihkan, Alhamdulillah aliran air sungai kemabli lancar," ungkap Dody Wahyudi.
Pria yang akrab disapa Dody ini mengatakan dengan adanya pembersihan pohon ini semoga warga sekitar yang terdampak musibah banjir dapat terbantu.
"Saya berharap semoga air sungai dapat kembali lancar dan dapat membantu warga sekitar," ucapnya.
Editor: Nur Fatmasari
Tags:
Daerah
Posting Komentar untuk "Sempat Menghambat Aliran Sungai, Pohon Besar Itu Kini Dibersihkan Dinas PU Binamarga Lamongan"